Published On: Fri, Aug 26th, 2016

Dua Bupati Teleconfrence Terkait Kebakaran Hutan

dibaca 854 kali
Share This
Tags

teleconfrenceRADIO LOMBOK FM, Lombok Barat– Bupati Lombok Barat (Lobar) H. Fauzan Khalid dan Kabupaten Lombok Utara (KLU) H. Najmul Akhyar mengikuti teleconference dengan Menteri Kordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya.

Selain itu, mereka juga melakukan teleconference dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Kepala BNPB Pusat Willem Rampangilie, Kepala BMKG Andi Eka Sakya dan seluruh Kapolda dan Pimpinan Daerah se-Indonesia di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Polres Lobar, Kamis (25/08/2016) di Lembar, Lobar.

Rapat ini juga dihadiri Kapolres Lombok Barat AKBP Wingky Adityo Kusumo di Polres Lobar dan SKPD terkait. Teleconfrence ini sendiri membahas tentang penanganan kebakaran hutan dan lahan di Indonesia.

Dalam rapat teleconfrence tersebut kementerian kehutanan melaporkan telah ada sinergi dan koordinasi dengan pihak swasta. Kalau tetap melakukan kebakaran sepihak dan tidak memenuhi administrasi yang sudah dikeluarkan Kementerian kehutanan, surat izin hak guna pakai akan dicabut dan tidak dikeluarkan lagi.

“Status siaga darurat sudah ditetapkan di sejumlah provinsi yang rawan kebakaran. Pemerintah pusat dan daerah sudah bisa melakukan antisipasi pencegahan kebakaran hutan. Termasuk dengan melakukan sosialisasi bahayanya membakar hutan dan membersihkan lahan dengan membakar,” ungkap Puan Maharani dalam rapat tersebut.

Puan mengatakan, Kepolisian bersama TNI secara bergotong royong akan melakukan sosialisasi bahaya bakar hutan dan melakukan pembersihan lahan dengan membakar hutan.

Sementara itu, Kepala BMKG Andi Eka Sakya juga melaporkan masih ada pengaruh La Nina sehingga membuat hujan di beberapa provinsi turun meski sekarang sudah musim kemarau.

BMKG memprediksi bulan Agustus ini akan masuk musim hujan sehingga Agustus dan seterusnya diharapkan hujan akan turun di daerah yang rawan kebakaran hutan dan di daerah yang rawan kebakaran. |007|032|

 

Iklan Teks


Raih ketenangan dengan akses yang luas di Bank Muamalat
Jasa pegadaian berprinsip syariah Islam, kunjungi situs resmi Pegadaian Syariah
Memberikan yang terbaik sesuai kaidah Islam, kunjungi situs resmi BNI Syariah