Published On: Sun, Mar 12th, 2017

Aksi Tolak Jadi Target Industri Rokok di Taman Udayana Mataram

dibaca 982 kali
Share This
Tags

RADIO LOMBOK FM, MATARAM – Lebih dari 250 pelajar mewakili 30 sekolah di Kota Mataram berkumpul di Taman Udayana Mataram dalam aksi #TolakJadiTarget untuk mendeklarasikan diri bahwa mereka menolak menjadi target industri rokok. Serta menyatakan dukungannya kepada pemerintah Kota Mataram untuk mewujudkan Kota Mataram sebagai Kota Layak Anak (KLA).h2

Ketua Gagas Foundation, Azhar Zaini mengatakan, sejak Desember 2016 lalu, pelajar dari 90 sekolah di 5 kota (Padang, Mataram, Bekasi, Tangerang Selatan dan Kabupaten Bogor) berhasil menurunkan ratusan spanduk, poster dan iklan rokok yang ada di sekitar sekolah mereka.

Ini adalah cara pelajar menolak dijadikan target pemasaran perusahaan rokok. Mereka bergerak bersama dalam kampanye #TolakJadiTarget, kata Azhar di Mataram (12/03/2017).

Kampanye #TolakJadiTarget merupakan kampanye serentak yang digelar di 90 sekolah di 5 kota di Indonesia sejak Bulan September tahun 2016. Tujuannya adalah untuk menolak perusahaan rokok yang dengan sengaja meletakkan iklan di sekitar sekolah.

Bagi perusahaan rokok, pelajar merupakan pasar potensial, karena remaja hari ini adalah calon pelanggan tetap perusahaan rokok di masa depan, klaim Azhar.

Tidak hanya itu, Selama kampanye ini ditemukan bahwa ternyata perusahaan rokok memberikan sejumlah uang untuk memasang iklan rokok di warung-warung sekitar sekolah.

Pemilik warung diberi uang dalam jumlah yang beragam, mulai dari hanya 3 bungkus rokok, Rp. 50.000 per bulan, Rp. 300.000 per 3 bulan, Rp. 800.000 per tahun, Rp. 2.000.000 per tahun hingga Rp. 4.000.000 per tahun. Spanduk yang diletakkan di warung sekitar sekolah tersebut diduga tidak berizin dan tidak membayar pajak reklame pada pemerintah.

Untuk memperluas dukungan #TolakJadiTarget, gerakan ini juga didukung oleh kampanye online http://bit.ly/TolakJadiTarget dan petisi online melalui change.org
http://bit.ly/stopiklanrokokdisekolah . |006|010|

Iklan Teks


Raih ketenangan dengan akses yang luas di Bank Muamalat
Jasa pegadaian berprinsip syariah Islam, kunjungi situs resmi Pegadaian Syariah
Memberikan yang terbaik sesuai kaidah Islam, kunjungi situs resmi BNI Syariah