Published On: Tue, Nov 10th, 2015

Ribuan Masa Padati Kampanye Paslon JADI

dibaca 1,834 kali

Kampanye-JADILOMBOK UTARA, lombokfm.com – Ribuan masa yang datang dari beberapa desa di Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara memadati lapangan umum Dusun Karang  Tunggul Desa Anyar Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara mengikuti kampanye Pasangan Calon (Paslon) nomor 1 yaitu H. Djohan Sjamsu, SH dan Mariadi, S.Ag (JADI).

Kampanye yang berlangsung Selasa sore, 10/11/15, selain menghadirkan jurkam JADI yaitu Ardianto, SH dan kedua paslon, juga disemarakkan dengan hiburan dangdut sasak dengan penyanyi Erni Ayu Ningsih.

Ardianto dalam kesempatan tersebut minta kepada semua yang hadir untuk mendukung Paslon JADI, karena mengingat calon wakil Bupati pasangan ini berasal dari Kecamatan Bayan yang telah banyak melakukan perubahan yaitu Mariadi.

Mariadi, menurut Ardianto sudah cukup berpengalaman dibidang politik, karena pernah menjadi ketua DPRD KLU, sehingga mereka tahu apa yang menjadi kebutuhan masyarakatnya. “Kalau ada calon wakil Bupati berasal dari Kecamatan Bayan sendiri buat apa mendukung calon lainnya”, tegas Ardianto yang disambut dengan yel-yel JADI.

Sementara H. Djohan Sajmsu dan Mariadi dalam kesempatan tersebut tidak banyak berbicara kecuali hanya minta kepada masyarakat untuk kompak memilih nomor 1 yaitu Paslon JADI pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang.

Seusai memberikan pidato, para simpatisan kembali diajak bergoyang oleh penyanyi yang terkenal di seantero Pulau Lombok ini yaitu Erni Ayuningsih.|004|014

Iklan Teks


Raih ketenangan dengan akses yang luas di Bank Muamalat
Jasa pegadaian berprinsip syariah Islam, kunjungi situs resmi Pegadaian Syariah
Memberikan yang terbaik sesuai kaidah Islam, kunjungi situs resmi BNI Syariah