Pelajar Senang, Alat Transportasi Umum Langsung Disiapkan
dibaca 898 kali
RADIO LOMBOK FM, Lombk Barat-Munculnya pemberitaan di salah satu media cetak terkait dengan puluhan pelajar pada SMPN 4 Gerung yang mengeluhkan alat transportasi umum di Lombok Barat (Lobar) yang masih memperihatinkan. Para pelajar mengaku kesulitan mencari transportasi umum hanya untuk berangkat atau pulang sekolah, langsung disikapi cepat dan tepat oleh Pemerintah kabupaten (Pemkab) Lombok Barat.
Penelusuran RADIO LOMBOK FM, secara tidak sengaja melintas di depan SMPN 4 Gerung sesaat para pelajar setempat baru pulang sekolah, Selasa (23/8). Satu unit mobil perintis milik Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Lombok Barat, terlihat menunggu para pelajar untuk menaiki mobil perintis tersebut. Tentu saja para pelajar riang gembira atas kehadiran mobil perintis dimaksud dan tanpa basa-basi langsung ramai-ramai menaikinya baik laki dan perempuan.
Kecuali itu pula alat transportasi umum (bemo) konvensional juga terlihat sebanyak tiga unit menunggu para pelajar yang hendak pulang. “Rupanya pelaku jasa angkutan umum juga cepat tanggap melihat peluang ini,” tutur Mahdan salah seorang warga Dasan Geres yang tengah menjemput anaknya.
Kehadiran mobil perintis milik Pemkab. Lobar ataupun jasa transportasi umum lainnya di SMPN 4 Gerung telah menjawab keluh-kesah para pelajar SMPN 4 Gerung khususnya yang selama ini perihatin atas tidak tersedianya transportasi umum mengingat jarak tempuh yang cukup jauh para pelajar ini dari rumahnya ke sekolah.(007/026)