Published On: Thu, Jul 28th, 2016

2.685 Personel Keamanan Di Kerahkan Untuk Pengamanan MTQ

dibaca 1,385 kali
Share This
Tags

septonoRADIO LOMBOK FM, Mataram – Untuk keamanan dan kenyamanan pelaksanaan MTQN ke-26 di Lombok, sejumlah 2.685 perseonel keamanan di kerahkan, yang teridiri dari TNI, Polri, Pol PP, dan Pam Swakarsa.

Hal ini disampaikan oleh Kapolda NTB, Brigjen Pol Drs. Umar Septono, sesaat setelah upacara gelar pasukan di lapangan Gajah Mada Mapolda NTB.

Pengamanan ini akan dilakukan di 11 tempat lokasi lomba, yang teridiri dari 1 di Lombok Tengah, 2 di Lombok Barat dan 8 lokasi di Kota Mataram. dan hari ini juga aparat keamanan sudah standby di beberapa pintu kedatangan seperti Lombok International Airport (LIA), Pelabuhan Lembar Lombok Barat, dan Pelabuhan Kayangan Lombok Timur.

“Rangkaian kegiatan dari panitia kita ikuti dengan pengamanan, dimulai dari kedatangan dari bandara, termasuk lewat pelabuhan, dan terminal-terminal bus kita sudah siapkan pengamanannya. Kemudian di pendaftaran dan di tempat penginapan”, tutur Umar Septono kepada LOMBOK FM di Mataram (27/07/2016).

Umar menambahkan, selain dari 11 titik kegiatan juga telah disiapkan, sehingga selama kurang lebih 11 hari kegiatan MTQN pasukan keamanan sudah di persiapkan.

Ia juga mengingatkan bahwa kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi seperti, terorisme, sabotase, teror bom, perkelahian antar kelompok masyarakat, kebakaran, curanmor, dan lain-lain, oleh karena itu di harapkan peran aktif masyakat untuk tetap menjaga kemanan.

Selain itu, Umar juga meminta kepada masyakat NTB khususnya yang berada di Lombok untuk memberikan pelayanan kepada para tamu yang berasal dari luar daerah untuk memberikan keamanan dan kenyamanan. Ia juga tidak memungkiri aka nada beberapa kendala seperti yang biasanya jalan-jalan yang lengan akan menjadi macet. (006|014)

Iklan Teks


Raih ketenangan dengan akses yang luas di Bank Muamalat
Jasa pegadaian berprinsip syariah Islam, kunjungi situs resmi Pegadaian Syariah
Memberikan yang terbaik sesuai kaidah Islam, kunjungi situs resmi BNI Syariah