Manfaatkan Tembok Rumah Untuk Budidaya Buah Naga
dibaca 3,894 kali
Lombok Timur. Lombokfm.com_Warga Desa Suntalangu Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur, memanfaatkan tembok halaman rumah untuk mengembangkan tanaman buah naga yang dinilai memiliki nilai ekonomis tinggi. “sekitar tiga tahun yang lalu saya menanam pohon naga ini, selain untuk dimakan juga sebagai hiasan rumah,” ungkap Ianq Yani salah satu warga Desa Suntalangu, ahad 14/2/2016 kemarin.
Ia mengatakan, pembudidayaan buah naga yang dimulai sekitar tiga tahun lalu itu, saat ini sudah banyak yang berbuah dan ada sebagian hasil panennya yang sudah mulai diperdagangkan. “Tanaman ini tidak hanya untuk hiasan dinding tembok, tapi juga buahnya untuk keluarga dan sebagian dijual” ujarnya.
Dikatakan Inaq Yani, modal awal penanaman buah naga tak perlu biaya, untuk tiang cukup memanfaatkan tembok rumah, terutama untuk pembuatan junjung atau tiang penyangga tanaman jenis kaktus tersebut. “’Kami memanfaatkan tembok rumah yang ada, selain terlihat indah, juga sebagi pengamanan rumah dari gangguan” jelasnya.
Inaq Yani mengatakan “kami setiap tahun lakukan pemotongan batang untuk perbarui bunga dan buah, dan bagi warga yang berhajat menanam tentu kami akan arahkan untuk mengambil potongan batang sebagai bibit” ungkapnya. |006|019|