Published On: Wed, Nov 28th, 2018

Diyakini Lahir Ribuan Pengusaha Baru dari Genpro

dibaca 532 kali
Share This
Tags
RADIO LOMBOK FM, Mataram – Global Entrepreuner Profesional (Genpro) berdampak pada perubahan cara berpikir para pengusaha muda yang produktif dan memiliki pengaruh yang cukup kuat pada upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Karena itu saya memiliki keyakinan bahwa akan lahir 1000 sampai 2000 pengusaha baru tidak hanya terjadi di NTB tapi juga secara nasional bersama GenPro dengan segala aksi produuktifnya,” kata Gubernur NTB H.

Zulkiflimansyah pada Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) GenPro Nusa Tenggara Barat di Mataram, Selasa (27/11).

Gubernur juga banyak berharap melalui GenPro menjadi awal perjuangan memantapkan visi dan misi NTB yang gemilang, menuju kesejahteraan masyarakat.

“Kehadiran GenPro diharapkan biasa mencetak para pengusaha baru. Tidak hanya sepuluh atau seratus pengusaha. Namun bisa seribu hingga dua ribu pengusaha baru yang akan berkiprah di NTB,” ujarnya.

Perwakilan GenPro NTB Heri Susanto, mengatakan Genpro merupakan gabungan pengusaha muda yang sedang establish dimana anggotanya berasal dari seluruh pengusaha wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Dikatakan, GenPro merupakan komunitas bisnis yg menghimpun dan mensinergikan segenap potensi yg ada pada pengusaha muslim yg memiliki komitmen utk menjadikan bisnis sebagai ladang ibadah, dakwah dan jihad iqtishodi, sehingga bisnis tdk lagi ditempatkan semata-mata hanya utk tujuan dan kepentingan bisnis.

Ia menambahkan Genpro merupakan sarana pengembangan usaha ekonomi yang baru saja digarap dan yang telah menggarap. “Anggota Genpro saat ini mencapai 6000 orang pengusaha di seluruh Indonesia,” kata Heri. (07/045)

Iklan Teks


Raih ketenangan dengan akses yang luas di Bank Muamalat
Jasa pegadaian berprinsip syariah Islam, kunjungi situs resmi Pegadaian Syariah
Memberikan yang terbaik sesuai kaidah Islam, kunjungi situs resmi BNI Syariah