Danrem 162 Wira Bhakti Santuni 500 Anak Yatim
dibaca 612 kali
RADIO LOMBOK FM, Lombok Timur – Kamis sore (08/06/2017) yang bertempat di markas Kodim 1615 Lombok Timur Danrem 162 Wira Bhakti melakukan safari ramadhan. Yang hadir dalam acara tersebut diantaranya Kapolres Lotim, Kejari Selong dan kurang lebih sebanyak 500 anak yatim beserta orang tua jompo.
Wakil Bupati H.Haerul Warisin mengucapkan terimakasih mengenai program TMMD yang dilaksanakan oleh Kodim 1615 Lotim.
Ada yang beda dalam pelaksanaan buka jalan yang dilakukn oleh TNI dan pemerintah. Apabila TNI yang melakukan pembukaan jalan maka tidak perlu mengeluarkan uang sepeserpun untuk membebaskan lahan, malah warga meminta agar jalan dibuka.
Dan sebaliknya apabila Pemerintah Kabupaten Lombok Timur membuka jalan maka wajib akan membayar uang ganti rugi beda bila TNI yang membuka jalan.
“Aneh memang namun itu lah fakta yang terjadi saat ini”, paparnya.
Danrem Kolonel inf Farid Makruf berharap semoga kerjasama antara pemerintah, TNI dan masyarakat tetap terjalin dengan baik. Meski belakangan ini terdengar ada yang kurang beres di Lombok Timur, dan masyarakat diharapkan tenang sebab semua sudah tertangani dengan baik oleh aparat keamanan.
“Harapan saya kerjasama yang baik tetap dijaga untuk menjaga keutuhan ini”, tutupnya.|002|011|.