Presiden Jokowi Bantu Rumah Rusak 50 Juta
dibaca 1,316 kali

Setiba di lokasi gempa beserta rombongan langsung meninjau korban serta sejumlah rumah dan fasilitas umum terdampak gempa Posko bencana di Lapangan Madayin, Desa madayin, Kecamatan sambalia. Suasana haru terlihat dari para korban gempa begitu orang nomor satu di Indonesia ini mendatanginya dan diajak berdialog.
Kunjungan Presiden ingin memastikan penanganan tanggap bencana benar-benar bisa berjalan baik. Pada kesempatan tersebut Presiden membagikan buku dan menyerahkan sejumlah bantuan sembako.
Pada kesempatan tersebut, Presiden siap membantu setiap rumah yang mengalami rusak berat masing-masing Rp. 50 juta. “Masing-masing rumah yang rusak berat akan kita berikan bantuan dana sebesar Rp 50 juta. Sementara pembangunan dan supervisi akan dibantu oleh TNI. Sedangkan untuk pengawasan dilakukan oleh Gubernur NTB, Bupati dan perangkat yang lain,” terang Jokowi disambut tetesan air mata para korban.
Jokowi juga meminta masyarakat di Lombok pada khususmya untuk tetap tenang dan waspada dalam memghadapi bencana alam, seperti gempa bumi. Presiden mengingatkan bahwa wilayah Indonesia berada di ring of fire. “Jadi, masyarakat kita harus siap menghadapi setiap bencana yang mungkin saja bisa terjadi kapanpun seperti gempa, banjir dan sebagainya,” ujar Jokowi.
Sebagaimana diketahui gempa tektonik berkekuatan 6,4 SC telah terjadi di Lombok, Minggu (29/7). Dampak gempa telah menewaskan 15 orang warga Lombok. 10 orang diantaranya berasal dari sambalia, Lombok Timur dan 5 orang lainnya berasal dari Lombok Utara. Pasca gempa berbagai bantuan berdatangan baik dari kementerian, donatur dalam dan luar negeri termasuk aksi penggalangan dana dari masyarakat Lombok dan Perkumpulan masyarakat Lombok yang ada di luar daerah dan luar negeri. (07/061)